Sakit Gigi Mengganggu Istirahat Anda di Malam Hari? Redakan dengan 4 Cara Ini
Ada sepenggal lirik lagu yang bilang bahwa lebih baik sakit gigi daripada sakit hati. Padahal, sakit gigi terutama di malam hari, sungguh mengganggu dan membuat tidur jadi tidak nyenyak. Supaya tidur tetap nyenyak, yuk cari tahu cara meredakan sakit gigi yang muncul di malam hari.
Tips meredakan sakit gigi yang muncul di malam hari
Sakit gigi yang Anda rasakan di malam hari memang tidak akan pulih sepenuhnya jika tidak diperiksakan ke dokter. Akan tetapi, tentu akan sulit untuk berkonsultasi ke dokter ketika rasa sakit muncul saat tengah malam.
Untuk meredakan sakit gigi, Anda bisa menggunakan beberapa cara di bawah ini agar tetap bisa beristirahat sepanjang malam.
1. Konsumsi obat penghilang nyeri
Salah satu cara yang paling efektif dalam meredakan sakit gigi di malam hari yaitu mengonsumsi obat penghilang nyeri. Obat tersebut dapat berupa ibuprofen atau acetaminophen.
Seperti yang dilansir oleh laman Dentaly, keduanya dijual dengan bebas dan dipercaya dapat mengurangi rasa sakit pada gigi Anda.
Biasanya, diperlukan beberapa hari sampai rasa sakit pada gigi berkurang.
Apabila tidak kunjung reda, Anda bisa berkonsultasi dengan dokter untuk mengetahui penyebab dan perawatan yang tepat.
2. Mengompresnya dengan kompres dingin
Terbangun di malam hari karena sakit gigi? Tidak perlu khawatir. Anda bisa meredakan sakit gigi di malam hari dengan menggunakan kompres dingin pada area yang sakit.
Berbagai jenis kompres dingin bisa Anda buat dengan bahan-bahan yang ada di rumah, seperti:
- Es batu yang dibalut dengan handuk atau kain dan menempelkannya ke daerah pipi.
- Membasahi handuk bersih dan mendinginkannya di lemari es sebelum menggunakannya.
Cobalah menggunakan trik yang satu ini selama 15-20 menit setiap malam sebelum Anda menarik selimut untuk kembali terlelap.
3. Berkumur dengan air garam atau hidrogen peroksida
Menurut American Dental Association, berkumur dengan air garam merupakan cara darurat untuk mengatasi sakit gigi, terutama di malam hari.
Air garam telah dipercaya sejak lama mengandung senyawa antibakteri. Senyawa tersebut berpeluang besar untuk meredakan peradangan yang terjadi di area gigi.
Oleh karena itu, coba campurkan air hangat dan garam secukupnya. Setelah itu, berkumurlah selama satu menit untuk meredakan sakit gigi yang mengganggu malam Anda.
Selain itu, Anda juga bisa menggunakan obat kumur yang mengandung hidrogen peroksida agar rasa nyeri pada gigi bisa berkurang.
Hal ini dibuktikan melalui sebuah penelitian dari Journal of International Society of Preventive & Community Dentistry.
Di dalam penenelitian tersebut dijelaskan bahwa berkumur dengan hidrogen peroksida membantu mengurangi plak yang bisa membuat gigi Anda sakit.
Ingat, obat kumur tidak boleh ditelan dan baca aturan pakainya. Selain itu, obat hidrogen peroksida juga tidak cocok digunakan oleh anak-anak.
4. Berkonsultasi ke dokter
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, berkonsultasi ke dokter jadi solusi utama saat sakit gigi di malam hari terlampau sering.
Pasalnya, tiga cara yang telah disebutkan hanya opsi sementara untuk meredakan sakit gigi Anda.
Dengan berkonsultasi ke dokter, dokter akan melihat permasalahan secara menyeluruh sebelum menentukan pengobatan.
Jika diperlukan, dokter akan memberikan antibiotik untuk mengatasi infeksi pada daerah mulut dan gigi Anda.
Oleh karena itu, berkonsultasi ke dokter adalah satu-satunya cara untuk benar-benar menghilangkan rasa nyeri pada gigi yang sering terjadi ketika tidur.
The post Sakit Gigi Mengganggu Istirahat Anda di Malam Hari? Redakan dengan 4 Cara Ini appeared first on Hello Sehat.
from Hello Sehat https://ift.tt/3fgSOxN
via IFTTT
0 Response to "Sakit Gigi Mengganggu Istirahat Anda di Malam Hari? Redakan dengan 4 Cara Ini"
Posting Komentar